• Selamat Datang di Kabupaten Puncak

Infrastruktur, Pendidikan dan kesehatan masih menjadi fokus utama dalam Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah Musrembang, Kabupaten Puncak

27 Mar 2024 658

Pj. Bupati Puncak Ir. Darwin Tobing,mengatakan Musrembang RKPD  tingkat kabupaten ini dilaksanakan untuk menyepakati program dan kegiatan, pagu indikatif, indikator dan target kinerja, juga penyelarasan program pembangunan daerah sesuai sasaran dan prioritas, mentikapi masalah masalah daerah yang terjadi, sehingga dapat memilah mana program prioritas pembangunan daerah yang di susun berjenjang dari bawah sehingga benar benar dirasakan oleh masyarakat.

Disisi lain tak kalah penting adalah masalah keamanan, hingga kini masih terus terjadi di beberapa tempat yang mengakibatkan terhambatnya penyelesaian kegiatan. Untuk itu pentingnya stabilitas wilayah dalam mendukung peningkatan pelayanan publik serta pembagunan daerah pada berbagai bidak di kabupaten puncak.

Pj Bupati Puncak berharap Musrenbang bisa mewujudkan kerjasama dan mengangkat potensi yg ada guna terciptanya stabilitas wilayah bagi kemajuan daerah dan meningkatnya pelayanan publik.

Sementara itu Kepala  Bappeda Kabupaten Puncak Melianus Hagabal mengatakan beberapa program prioritas yakni Infrastruktur berupa jalan dan jembatan, Air bersih dan kelistrikan, Pendididkan, Kesehatan dan Telekomunikasi menjadi prioritas. Menurutnya, terbangunnya jalan dan jembatan ini khususnya jembatan gantung, sangat membantu masyarakat, disisi lain terhubungnya kampung dan dsitrik demikian juga distrik dan kota kabupaten, akan membuka akses yg selama ini terputus.

Terkait masalah keamanan, kata Kepala Bapeda Puncak mengatakan bahwa dampaknya sangat besar dimana Pendidikan dan kesehatan di kabupaten puncak lumpuh, sehingga pemerintah daerah memprogramkan Pendidikan Pola asrama secara berjenjang guna mengatasi dampak dari masalah keamanan.

Jemmy G. Adii sebagai Plh Kabid PMPE dan IPD Propinsi Papua Tengah menyebutkan bahwa sinkronisasi program baik propinsi dan kabupaten terkait infrastruktur serta konektifitas akan disesuaikan dengan locus dari masing masing kabupaten selanjutnya akan di bahas dalam Musrembang RKPD sekaligus Musrembang Otsus tertanggal 2-5 April di timika. Selain itu menurut Jemmy G, Adii untuk kabupaten puncak ada 11 OPD yg locus nya di kabupaten puncak jadi nantinya tdk lagi membahas program, tetapi kesiapan dari kabupaten puncak seperti bagaimana infrastruktutnya, air bersih serta locus dari program jaringan telekomunikasi. Di harapkan program yang sudah di bahas dapat di akomodir bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat di daerah ini.