• Selamat Datang di Kabupaten Puncak

BUPATI PUNCAK RESMIKAN ALAT BERAT (Dalam Rangka Percepatan Pembangunan Infrastruktur)

14 Mar 2015 478

(Ilaga, 12/03/2015) Pemerintah Kabupaten Puncak secara beratahap dan konsisten melakukan berbagai upaya untuk mewujudkan  misi pembangunannya, salah satunya mengenai ketersediaan infrastruktur. Terkait hal tersebut, pada hari kamis tanggal   122 maret 2014, Bupati Puncak Willem Wandik S.E, M.Si meresmikan penggunaan perdana alat-alat berat di Halaman Mapolsek Ilaga. Acara yang dihadiri oleh Sekda Puncak, Asisten Sekda, Staf Ahli, Pejabat-pejabat Eselon, Komandan Distrik Militer 1714 Puncak Jaya, Danramil 1714 – 03 Ilaga, Kapolsek Ilaga, Bapak Pieter Tania selaku Kepala Perwakilan PT. Laut Timur Papua, dan masyarakat sekitar tersebut merupakan penantian selama empat tahun terakhir bagi Kabupaten Puncak sejak 2011. 

Melalui Program Pengadaan dan Pengelolaan Aset Daerah ini, pekerjaan dengan nilai kontrak senilai lebih dari 4 (empat) Milyar Rupiah didapat sebanyak 5 (lima) unit alat berat yang diantaranya :
1.    Buldoser D 85 E – SS – 2
2.    Motor Grader GD 511 A – 1
3.    Ekskavator Hidrolik PC 200 - 8 
4.    Bomag Compactors BW 211 D – 40 
5.    Kendaraan Dump Truck Dyna Rino PS 130 HT 
Setelah prosesi penandatangan berita acara serah terima, Bupati memberikan pernyataan resmi dihadapan hadirin dan masyarakat. “Ucap syukur sudah banyak alat berat di Ilaga. Kontraktor punya alat berat, Pemda juga sekarang sudah punya banyak alat berat. Alat-alat ini, hari ini diinventarisasikan menjadi aset daerah. Agar ini berdampak positif menjadi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan bisa disewakan ke pihak ketiga melalui Dinas PU. Alat berat PT. Unggul 2 set, PT. MTT 2 set, Pemda 1 set. Jadi total kita ada 5 set. Dengan ini, nantinya ke depan Ilaga ditargetkan sudah banyak peningkatan dan penambahan akses jalan tembus keluar.”
Bupati menambahkan, “Terima kasih kepada Pihak Dinas Keuangan yang sudah menganggarkan dan mengelola baik. Terima kasih kepada PT. Laut Timur Papua selaku penyedia jasa dan mitra Pemerintah yang sudah bekerja keras. Kami apresiasi. Kiranya Tuhan berkati usaha dan karya ke depan.“

Bupati berpesan, Dinas PU sebagai kepanjangan tangan Pemerintah kami berikan wewenang secara resmi untuk kelola dan bangun daerah ini. Kami Pemda masih punya banyak anggaran, silakan kontraktor ambil dan manfaatkan. Pergunakan baik-baik. Karena dengan cepat hadirnya alat berat ini, maka cepat waktu juga pembangunan ini akan terwujud.” (mar)