K-F: Foto bersama antara PJ Bupati Puncak Nenu Tabuni, S.Sos., bersama dengan ketua TP PKK dan Ketua Persatuan Dharma Wanita Kabupaten Puncak dan anggotanya, usai pelantikan di Kantor Bupati Puncak, Selasa, 20 Agustus 2024.
ILAGA- Penjabat (Pj) Bupati Puncak Nenu Tabuni, S.Sos berharap agar TP PKK dan Dharma Wanita Kabupaten Puncak, bisa berkolaborasi dengan pemerintah daerah, dalam rangka penanganan program nasional yaitu penanganan Stunting, Inflasi daerah, dan Kemiskinan Ekstrim yang ada di Provinsi Papua tengah, lebih Khusus di Kabupaten Puncak. Demikian hal tersebut disampaikan saat melantik Pj. Ketua TP PKK (Tim Penggerak Pemberdayaan kesejahteraan Keluarga) Kabupaten Puncak Maria F. Tabuni, menggantikan Ketua yang lama Ny. Elvirda M Tobing, serta melantik Ny. Elvrida M. Tobing, sebagai Ketua Persatuan Darma Wanita Kabupaten Puncak. Pelantikan ini berlangsung di Kantor Bupati Puncak, Ilaga, Selasa, 20 Agustus 2024.
“Pelantikan ini menjadi titik tolak, bagi PKK dan Dharma Wanita, untuk menangani Program stunting, inflasi daerah, dan kemiskinan ekstrim menjadi program nasional dan daerah yang perlu mendapat perhatian dan penanganan serius saat ini”katanya.
Nenu Tabuni mengajak semua unsur untuk terlibat, bersatu dalam semangat gotong-royong serta didukung komitmen yang kuat untuk mengatasi stunting, inflasi, dan kemiskinan ekstrim.
“Perlu kolaborasi semua pemangku kepentingan terkait, baik PKK, Dharma wanita dan Instansi teknis, sehingga tantangan ini bisa ditekan,”ungkapnya.
Sementara itu, ditempat yang sama,Pj. Ketua PKK Kabupaten Puncak Maria F. Tabuni, mengatakan masa jabatannya adalah mengikuti masa jabatan Pj. Bupati Puncak, sehingga fokus kepada progran-program yang menunjang program pemerintah, lebih pada program jangka pendek, seperti penanganan stunting, pihaknya akan melakukan pendampingan terhadap anak-anak yang menderita stunting, kekurangan gizi buruk dengan bekerja sama dengan Dinas Kesehatan dan Pemberdayanan Perempuan.
“Untuk menekan laju inflasi daerah, kami akan mendorong mama-mama untuk mengembankan usaha kecil menengah, seperti usaha jus-jus dari buah lokal, sementara penuntasakan kemiskinan, kami akan memberikan santunan kepada janda-janda yang masuk dalam data kurang mampu,” jelasnya.
“Kami juga akan mengatifkan kembali ketua dan Pngurus PKK di tingkat Distrik, karena mereka ini yang akan bersentuhan lansung dengan ibu-ibu yang berada di kampung-kampung,”tambahnya.
Sementara itu Ketua Persatuan Darma Wanita Kabupaten Puncak Elvrida M Tobing, mengatakan setelah pelantikan, pihaknya akan berusaha melakukan konsulidasi organisasi terlebih dahulu, sehingga ke depan, Dharma wanita yang terdiri atas istri-istri ASN di Kabupaten Puncak, dapat menjadi patner dan mensukseskan program-program Pemerintah. (Diskominfo Puncak)