• Selamat Datang di Kabupaten Puncak

Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah

10 Nov 2023 457

Pemerintah Kabupaten Puncak bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Kabupaten Puncak melakukan Penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah Penyelenggaraan Pemilihan Kepada Daerah (pilkada) Tahun 2024, di Ruang Aula BPKAD, Jumat (10/11/). 
“NPHD yang di serakan ke KPU dalam rangka penyelenggaraan pilkada Tahun Depan” ucap Pj Bupati Puncak Ir. Darwin Tobing dalam wawancaranya.

Naskah itu tertuang sesuai amanat mentri dalam negeri bahwa Pemda harus mengalokasikan 40% dari anggaran yang telah di sepakati sebagai tahapan yang harus di sediakan di tahun ini lalu diserahkan. Dan 60% diserahkan di tahun depan pada tahun 2024.
“Akan ada tahapan-tahapan yang akan dilaksakan berupa sosialisasi agenda nasional Pileg (pemilihan legislatif), Pilpres (pemilihan presiden) dan pilkada”
Dengan adanya NPHD diharapkan sosialisasi ini segera dilakukan agar masyarakan lebih memahami sebuah proses pemilihan. Kab. Puncak Memiliki masa lalu yang kelam terhadap proses pilkada yang berlangsung, dimana berbagai pihak mengharapkan itu tidak terjadi lagi dan diharapkan sosialisasi yang tepat dan terkoordinir dengan baik ke masyarakat menjelang tahun politik kedepan.
“Mengingat kembali masa lalu kelam diharapkan tidak terulang... supaya semua partai-partai politik maupun calon-calon harus menyepakati bahwa pelaksanaan ini dilakukan dengan damai” tambah Pj Bupati.

Belajar dari Konflik sosial yang terjadi pada 2011 lalu akan ada beberapa aturan yang akan di buat KPU Kab. Puncak” Kami akan melarang adanya posko-posko pemenangan atau misalnya acara-acara bakar batu khusunya di ilaga sekitarnya( di Kab. Puncak)” kata Pj. Bupati Puncak

Diwawancara terpisah Ketua KPU Kab. Puncak Yofie Wonda ST. Juga setujuh dengan melarangnya posko-posko pemenangan di Kab. Puncak “ Bupati (Pj Bupati) pesan untuk kabupaten puncak tidak diadakan posko-posko itu sangan setuju saya”

Saya juga mengharapkan dukungan dari TNI-Polri untuk menujang langka-langka yang akan dilakukan baik dari KPU dan Bawaslu, Yofie juga menghibau “Harus mereka(TNI-Polri yang harus turun tangan (dalam pelaksanaan ini).. dan juga partai politik harus naik kepuncak”

Ketua KPU mengharapkan untuk semua partai politik untuk hadir di kabupaten puncak, karena KPU sudah ada di Kabupaten puncak khususnya di Ilaga. Dan akan dilakukan tahapan kampanye dalam waktu dekat ini di Kab. Puncak “ Besok Kampanye (Tahapan Kampanye), alat peraga kampanye devisi teknis ada ikut kegiatan di Bogor... Kita sudah sepakati KPU, BAWASLU, dan TNI-Polri dan Pemerintah setiap daerah mana saja yang akan di pasang harus ada kesepakatan terlebih dahulu” Tutup Yofie.